PANDUAN PPDB SMP KATOLIK VIRGO FIDELIS MAUMERE

Saat ini SMP Katolik Virgo Fidelis Maumere telah membuka Pendaftaran Peserta Didik Baru Tahun Pelajaran 2022/2023 yang dimulai dada tanggal 21 Maret 2022 dan akan ditutup pandaftaran pada tanggal 16 Juli 2022. Segera melakukan pendaftaran putra-putri Bapak/Ibu di Lembaga Pendidikan SMPK Virgo Fidelis Maumere di bawah naungan yayasan Santo Gabriel Maumere.

 

SMPK Virgo Fidelis Maumere membuka 2 jalur Pendaftaran Peserta Didik Baru yaitu jalur mandiri dan jalur online, untuk melakukan pendaftaran mandiri, Bapak/Ibu beserta Anak Calon Peserta Didik Baru silahkan mendatangi/mengunjungi sekretariat PPDB dengan alamat jalan jendral Ahmad Yani No. 29 SMPK Virgo Fidelis Maumere dengan membawa kelengkapan dokumen sebagai salah satu persyaratan PPDB diantaranya sebagai berikut :

  1. menyerahkan Foto Copy Surat Keterangan Hasil Ujian Sekolah (SKHU) atau Surat Keterangan Telah LULUS Sekolah Dasar sebanyak 1 rangkap,
  2. menyerahkan Foto Copy KTP orang oua dan Kartu Keluarga (KK) masing-masing 2 rangkap, jika anak Bapak/Ibu bertempat tinggal bersama wali silahkan disertakan juga foto copy KTP wali dan KK wali masing-masing 2 rangkap,
  3. menyerahkan Foto Copy akte kelahiran dan surat permandian masing-masing 2 rangkap,
  4. menyerahkan Foto Copy KIP, PKH, KPS (Jika Ada) masing-masing 1 rangkap,
  5. menyerahkan Foto Copy Kartu Nomor Induk Siswa Nasional (NISN) 2 rangkap
  6. semua dokumen persyaratan dimasukan ke dalam map biasa berwarna merah dan pada sampul map dituliskan nama anak calon peserta didik baru

Adapun langkah yang diambil Panitia PPDB SMPK Virgo Fidelis Maumere untuk menghindari banyaknya kerumunan orang pada saat pendaftaran yaitu dengan melakukan pendaftaran secara online, untuk panduan pendaftaran secara online Bapak/Ibu dan adik-adik calon peserta didik bisa mengunjungi wabsite sekolah Di Link : https://www.smpvirgofidelis.sch.id/ppdb atau Klik DISINI kemudian silahkan mengisi Form Pendaftaran yang terdiri dari Nama Lengkap, Alamat singkat, No. HP/WA, NISN, Email Dan Password. Jika sudah mengisi Form Pendaftaran secara lengkap silahkan Klik Daftar maka akan muncul informasi selamat datang ... kemudian pendaftar memilih atau mengklik menu Formulir Pendaftaran, dengan begitu pendaftar akan diarahkan untuk mengisi biodata Calon Peserta Didik Baru dengan lengkap. Isilah data Calon Peserta Didik dengan lengkap dan benar dengan mengacu pada dokumen resmi yang ada, seperti Kartu Keluarga, KTP dan Akte Kelahiran serta dokumen-dokumen pendukung lainya yang menunjang dalam pengisian Form Biodata Calon Peserta Didik. Jika sudah mengisi Formulir Pendaftran dengan lengkap dan benar silahkan Klik SIMPAN dengan begitu data Calon Peserta Didik Baru telah terdaftar ke dalam data base Panitia PPDB SMPK Virgo Fidelis Maumere. 

Setelah melakukan pendaftran, pendaftar wajib melakukan pencetakan/printout Formulir Pendaftaran dengan cara mengklik menu Print Form Pendaftaran dan Print Pengumuman. Jika sudah melakukan pencetakan atau printout dokumen Formulir Pendaftran dan Pengumuman pendaftaran, selanjutnya Calon Peserta Didik Baru mengantar dokumen Formulir Pendaftarannya yang sudah di tanda tangani beserta pengumuman dan dokumen kelengkapan lainnya yang sudah Panitia PPDB cantumkan di atas dan memasukan semua dokumen ke dalam map biasa berwarna merah. Semua dokumen yang diantar ke Panitia PPDB SMPK Virgo Fidelis akan di cek dan di validasi oleh admin PPDB dan akan diumumkan hasil kelulusannya pada wabsite resmi SMPK Virgo Fidelis Maumere.

 

Buruan daftarkan putra-putri anda pada Lembaga Pendidikan SMP Katolik Virgo Fidelis Maumere sebelum pendaftaran kami tutup.

 

Salam Hormat Kami,

 

PANITIA PPDB SMP KATOLIK VIRGO FIDELIS

 

Untuk melihat video tutorial langkah-langkah melakukan pendaftara secara online silahkan Klik DISINI