SMP VIFI LAKSANAKAN PEMBAGIAN RAPORT SEMESTER GENAP TAHUN AJARAN 2021/2022

Maumere, 18/06/2022: Musim pembelajaran semester genap tahun ajaran 2021/2022 sudah usai. Sebagai bentuk produk pertanggungjawaban kepada orangtua atau wali peserta didik, sekolah menghelat pembagian raport, sebuah buku laporan yang berisi rekam jejak hasil proses pembelajaran setiap mata pelajaran peserta didik, terpatri selamanya dalam kisah perjalanan pendidikan masing-masing dari mereka.

Pembagian Raport Semester Genap Tahun Ajaran 2021/2022 dilaksanakan pada hari ini—Sabtu, 18 Juni 2022 yang dihadiri oleh dewan guru dan juga orang tua/wali bersama 290 peserta didik kelas VII dan Kelas VIII, bertempat di aula sekolah.

Adanya kegiatan pembagian raport ini bertujuan untuk menjadikan dorongan bagi peserta didik sebagai bahan evaluasi dan progress peningkatan mutu peserta didik  di semester selanjutnya, di tingkatan kelas yang lebih tinggi.

Sr. Emilia, Maria Tatiana Erti, SSpS, S.Pd, Kepala sekolah SMPK Virgo Fidelis Maumere, dalam sambutannya di hadapan orang tua/wali, menyampaikan bahwa rapat bersama orang tua ini merupakan momen penting dan berharga bagi sekolah, sebab sudah lama sekali pihak sekolah tidak melaksanakan pertemuan secara tatap muka bersama segenap orang tua/wali akibat pandemi Covid-19 yang merebak sejak Maret 2020. Pertemuan ini selain mempunyai agenda pembagian buku laporan pendidikan, namun juga menjadi kesempatan untuk menyampaikan hal-hal penting mengenai program dan progres sekolah dalam peningkatan mutu pembelajaran di era merdeka belajar ini. 

Sr. Emilia juga menyampaikan bahwa bapak dan ibu guru, para tenaga kependidikan telah banyak berjuang demi kemajuan pembelajaran di sekolah. Semester genap telah dilalui bersama, dan banyak kegiatan yang telah melibat seluruh warga sekolah. Selain itu juga sekolah telah berpartisipasi aktif dalam berbagai perlombaan yang dilaksanakan di tingkat kabupaten, provinsi, dan nasional.  

Dalam sambutan tersebut, Sr. Emilia mengumumkan bahwa peserta didik kelas VII dan Kelas VIII yang berjumlah 290 peserta didik, semuanya dinyatakan naik kelas. Hasil ini berdasarkan rapat nilai dewan guru pada Sabtu, 15 Juni lalu. 

Sr. Emilia, SSpS  juga memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada segenap orang tua/wali yang masih mempercayakan sekolah untuk mendidik anak-anak. 
"Terima kasih kepada orang tua/wali, yang dari tahun ke tahun mengantar dan menitipkan anak mereka di sekolah ini untuk dididik sampai selesai”, ungkap Sr. Emilia, SSpS. 

Sr. Emilia melanjutkan bahwa sekolah sangat mengharapkan dukungan dan kerja sama yang baik dalam progres peningkatan mutu sekolah, termasuk progres promosi sekolah dan pendaftaran peserta didik baru tahun ajaran 2022/2023.

Maria Stormya Honesta, S.Kom, sebagai wakil kepala kurikulum, menyampaikan laporan hasil belajar peserta didik kelas VII dan kelas VIII tahun ajaran 2021/2022. Adapun nilai rata-rata tertinggi yang dicapai oleh peserta didik di semester genap ini ialah 88, 91 atas nama Maria Korsini Fausta Dua Djereng, kelas VIII D. 

Selamat dan proficiat bagi 290 peserta didik kelas VII dan Kelas VIII yang sudah dinyatakan naik kelas. Teruslah belajar dan raih prestasi! Tuhan memberkati????

PENGUMUMAN PPDB


Digital Taks


Atribut Width dan Height di Tag Marquee Selamat Datang di SMP Katolik Virgo Fidelis Maumere

PPDB ONLINE


Kontak


Alamat :

JALAN JENDRAL AHMAD YANI, NO. 29, Kelurahan Nangameting, Kecamatan Alok Timur

Telepon :

-

Email :

smpvirgofidelis78@gmail.com

Website :

https://www.smpvirgofidelis.sch.id/

Media Sosial :

PROGRES DATA DAPODIK


GTK BELAJAR


PENGUMUMAN SEKOLAH